Senin, 23 Februari 2009

Mabim 'n Ospek

Akh... taun ini adalah tau terakhir jadi panitia mabim. Taun depan statusnya senior ( Katanya... Biasanya kalo udaaah tingkat 3 keatas disebutnya senior) tapi ya.. senir atau bukan yang pasti taun depan udah gak jadi panitia lagi....

Taun 2008 mabimnya beda banget...!!! kalo gak ngerti karena kutanng persiapan or apa tapi kalo mabim yang di fakultas tu hampir semua konsep diubah pada saat hari H. Tapi di akhir sebenarnya kecewa coz gak ada keos. Mabanya pada diem, gak ada yang berusaha berfikir jernih dan logis mengapa mereka diperlakukan gitu. Mana sebagai PK (Pendamping Kelompok) harusnya bisa lebih dekat tapi ni malah gak sama sekali, mabanya kuranng aktif.

Kalo di jurusan sangat disayangkan mereka kayak yang gak terlalu nganggep. padahal kesalahan yang mereka lakuin banyak banget tapi kayanya gak berusaaha buat memperbaiki kesalahan mereka. So, banyak banget panitia yang kesel ama sifat dan kelakuan mereka.....Sebenarnya yanng duperlukan sebagai mahasiswa baaru adalah mengenal kampus dan segala isinya. Nah, justru di mabim inilah semuanya didaapet, bukan cuma mengenai kampus tapi juga tentang jurusan, perkuliahan, pergaulan, teman, senior (siapa tau bisa minjem masterannya kan?). Kalo gak ikut nantinya justru gak bakalan akraab ma temen 1 angkatan. Yang laen ada yang dikerjain pas pulang dari kampus ini mah malah langsung pulang....Padahal ada beberapa yang sebenarnya merupakan dasar dari mata kuliah tertentu lho.

Yang paling menarik itu adalah hari2 terakhirnyam missal pas pelantikan, prosesi jahim. Coz diana adalah awal Qta dalam suatu organisasi di kampus. banyak hal yang didapet dari mabim.
Banyak kesiatan yanng bikin Qta ngerti gimana garaanya kerjasama, Leadership, management(Management dir, dan waktu, biasanya).

Akh enak juga lepas dari suatu kepanitiaan.... Tapi dijanin rindu buat ngenangnya lagi. Qta aja yang jadi panitia suka jadi inget waktu Qta mabim kaya gini or gak ya??
Kebetulan jurusan Q itu banyak ke lapangannya tapi tetep nyenengin kok....

twilight


wah... emang ya.. twilight tu lagi banyak diminati....
tapi sebenarnya lebih seru novelnya lho...!!

filmnya sih ya... setingnya bagus tapi banyak yang berharap para pemainnya bisa lebih dari itu. Butn so far so good...
bwt yang mau ngedownload Ost,Twilight lengkap ni alamatnya:
http://www.4shared.com/network/search.jsp?searchName=ost.+twilight&searchExtention=&submitButton=Search&searchmode=२










truz bwt yang mau baca novel bahasa inggrisnya bisa download di alamat ini. Lengkap mulai dari
twillight,new moon, eclipse, breaking down, ampe midnightson yang sebenarnya lum beres juga ada. So moga memuaskan deh...
ebook-fordownload-free.blogspot.com/2008/10/free-novel-new-moon.html

Jumat, 14 November 2008

makalah tokling (hujan asam)

BAB I
PENDAHULUAN

Sebenarnya, air hujan normal memang sudah asam dengan kadar keasaman antara pH 5,6- 5,0. Keasaman ini dihasilkan ketika karbondioksida dan materi asam alami lainnya terurai dalam uap air yang bercampur di udara. Istilah hujan asam pertama kali digunakan oleh seorang ahli kimia Inggris, Robert Angus Smith, kira-kira 120 tahun yang lalu dalam bukunya yang membahas polusi dari pembakaran batubara di kota-kota di Inggris. Ia mengatakan bahwa bahan pencemar di udara yang bercampur dengan air hujan bersenyawa menjadi asam dan menyebabkan kerusakan bangunan dan monumen bersejarah.
Masalah itu masih terjadi hingga kini dan kita tahu bahwa banyak gas polutan yang menyebabkan pencemaran udara. Ini termasuk sulfur dioksida yang umumnya dihasilkan oleh pembangkit tenaga listrik yang menggunakan batubara, dan nitrogen oksida dari kendaraan bermotor serta bahan bakar fosil yang digunakan oleh industri. Kedua unsur tersebut bersenyawa di atmosfer dengan air, oksigen, dan oksidan dari senyawa-senyawa asam lainnya. Persenyawaan ini membentuk semacam lapisan gabungan antara asam sulfur dan asam nitrat. Cahaya matahari mempercepat laju reaksi proses itu.
Hujan asam menyebabkan peningkatan kadar asam di danau2 dan sungai serta menyebabkan kematian pohon. Selain itu asam juga merusak material gedung, patung-patung dan peninggalan sejarah kita.
Dengan semakin meningkatnya ilmu pengetahun dan teknologi (iptek), semakin tinggi pula aktivitas kegiatan ekonomi manusia, di antaranya dengan semakin pesatnya perkembangan proses industrialisasi dan sistem transportasi. Sebagai konsekuensi logis, maka semakin meningkat pula zat-zat polutan yang dikeluarkan kegiatan industri maupun transportasi tersebut. Keberadaan zat-zat polutan di udara ini tentu akan berpengaruh terhadap proses-proses fisik dan kimia yang terjadi di udara. Salah satu dampaknya ialah dengan terjadinya hujan asam.
Istilah hujan asam pertama kali digunakan Robert Angus Smith pada tahun 1972. Ia menguraikan tentang keadaan di Manchester, sebuah kawasan industri di bagian utara Inggris. Hujan asam ini pada dasarnya merupakan bagian dari peristiwa terjadinya deposisi asam. Deposisi asam terdiri dari dua jenis, yaitu deposisi kering dan deposisi basah. Deposisi kering adalah peristiwa terkenanya benda dan molekul hidup oleh asam yang ada dalam udara.


BAB II
ISI

Hujan asam dilaporkan pertama kali di Manchester, Inggris, yang menjadi kota penting dalam Revolusi Industri. Pada tahun 1852, Robert Angus Smith menemukan hubungan antara hujan asam dengan polusi udara. Istilah hujan asam tersebut mulai digunakannya pada tahun 1872. Ia mengamati bahwa hujan asam dapat mengarah pada kehancuran alam.
Secara alami hujan asam dapat terjadi akibat semburan dari gunung berapi dan dari proses biologis di tanah, rawa, dan laut. Akan tetapi, mayoritas hujan asam disebabkan oleh aktivitas manusia seperti industri, pembangkit tenaga listrik, kendaraan bermotor dan pabrik pengolahan pertanian (terutama amonia). Gas-gas yang dihasilkan oleh proses ini dapat terbawa angin hingga ratusan kilometer di atmosfer sebelum berubah menjadi asam dan terdeposit ke tanah.
Hujan asam karena proses industri telah menjadi masalah yang penting di Republik Rakyat Cina, Eropa Barat, Rusia dan daerah-daerah di arahan anginnya. Hujan asam dari pembangkit tenaga listrik di Amerika Serikat bagian Barat telah merusak hutan-hutan di New York dan New England. Pembangkit tenaga listrik ini umumnya menggunakan batu bara sebagai bahan bakarnya.
Secara sedehana, reaksi pembentukan hujan asam sebagai berikut:


Bukti terjadinya peningkatan hujan asam diperoleh dari analisa es kutub. Terlihat turunnya kadar pH sejak dimulainya Revolusi Industri dari 6 menjadi 4,5 atau 4. Informasi lain diperoleh dari organisme yang dikenal sebagai diatom yang menghuni kolam-kolam. Setelah bertahun-tahun, organisme-organisme yang mati akan mengendap dalam lapisan-lapisan sedimen di dasar kolam. Pertumbuhan diatom akan meningkat pada pH tertentu, sehingga jumlah diatom yang ditemukan di dasar kolam akan memperlihatkan perubahan pH secara tahunan bila kita melihat ke masing-masing lapisan tersebut.
Sejak dimulainya Revolusi Industri, jumlah emisi sulfur dioksida dan nitrogen oksida ke atmosfer turut meningkat. Industri yang menggunakan bahan bakar fosil, terutama batu bara, merupakan sumber utama meningkatnya oksida belerang ini. Pembacaan pH di area industri terkadang tercatat hingga 2,4 (tingkat keasaman cuka). Sumber-sumber ini, ditambah oleh transportasi, merupakan penyumbang-penyumbang utama hujan asam.

Masalah hujan asam tidak hanya meningkat sejalan dengan pertumbuhan populasi dan industri tetapi telah berkembang menjadi lebih luas. Penggunaan cerobong asap yang tinggi untuk mengurangi polusi lokal berkontribusi dalam penyebaran hujan asam, karena emisi gas yang dikeluarkannya akan masuk ke sirkulasi udara regional yang memiliki jangkauan lebih luas. Sering sekali, hujan asam terjadi di daerah yang jauh dari lokasi sumbernya, di mana daerah pegunungan cenderung memperoleh lebih banyak karena tingginya curah hujan di sini.
Terdapat hubungan yang erat antara rendahnya pH dengan berkurangnya populasi ikan di danau-danau. pH di bawah 4,5 tidak memungkinkan bagi ikan untuk hidup, sementara pH 6 atau lebih tinggi akan membantu pertumbuhan populasi ikan. Asam di dalam air akan menghambat produksi enzim dari larva ikan trout untuk keluar dari telurnya. Asam juga mengikat logam beracun seperi alumunium di danau. Alumunium akan menyebabkan beberapa ikan mengeluarkan lendir berlebihan di sekitar insangnya sehingga ikan sulit bernafas. Pertumbuhan Phytoplankton yang menjadi sumber makanan ikan juga dihambat oleh tingginya kadar pH.
Tanaman dipengaruhi oleh hujan asam dalam berbagai macam cara. Lapisan lilin pada daun rusak sehingga nutrisi menghilang sehingga tanaman tidak tahan terhadap keadaan dingin, jamur dan serangga. Pertumbuhan akar menjadi lambat sehingga lebih sedikit nutrisi yang bisa diambil, dan mineral-mineral penting menjadi hilang.

Ion-ion beracun yang terlepas akibat hujan asam menjadi ancaman yang besar bagi manusia. Tembaga di air berdampak pada timbulnya wabah diare pada anak dan air tercemar alumunium dapat menyebabkan penyakit Alzheimer.
Walaupun hujan asam ditemukan di tahun 1852, baru pada tahun 1970-an para ilmuwan mulai mengadakan banyak melakukan penelitian mengenai fenomena ini. Kesadaran masyarakat akan hujan asam di Amerika Serikat meningkat di tahun 1990-an setelah di New York Times memuat laporan dari Hubbard Brook Experimental Forest di New Hampshire tentang of the banyaknya kerusakan lingkungan yang diakibatkan oleh hujan asam.
Batas nilai rata-rata pH air hujan adalah 5.6, merupakan nilai yang dianggap normal atau hujan alami seperti yang telah disepakati secara internasional oleh badan dunia WMO. Apabila pH air hujan lebih rendah dari 5.6 maka hujan bersifat asam, atau sering disebut dengan hujan asam dan apabila pH air hujan lebih besar 5.6 maka hujan bersifat basa.
Hujan asam didefinisikan sebagai segala macam hujan dengan pH di bawah 5,6. Hujan secara alami bersifat asam (pH sedikit di bawah 6) karena karbondioksida (CO2) di udara yang larut dengan air hujan memiliki bentuk sebagai asam lemah. Jenis asam dalam hujan ini sangat bermanfaat karena membantu melarutkan mineral dalam tanah yang dibutuhkan oleh tumbuhan dan binatang.
Hujan asam disebabkan oleh belerang (sulfur) yang merupakan pengotor dalam bahan bakar fosil serta nitrogen di udara yang bereaksi dengan oksigen membentuk sulfur dioksida dan nitrogen oksida. Zat-zat ini berdifusi ke atmosfer dan bereaksi dengan air untuk membentuk asam sulfat dan asam nitrat yang mudah larut sehingga jatuh bersama air hujan. Air hujan yang asam tersebut akan meningkatkan kadar keasaman tanah dan air permukaan yang terbukti berbahaya bagi kehidupan ikan dan tanaman. Usaha untuk mengatasi hal ini saat ini sedang gencar dilaksanakan.
Deposisi asam ada dua jenis, yaitu deposisi kering dan deposisi basah. Deposisi kering ialah peristiwa kerkenanya benda dan mahluk hidup oleh asam yang ada dalam udara. Ini dapat terjadi pada daerah perkotaan karena pencemaran udara akibat kendaraan maupun asap pabrik. Selain itu deposisi kering juga dapat terjadi di daerah perbukitan yang terkena angin yang membawa udara yang mengandung asam. Biasanya deposisi jenis ini terjadi dekat dari sumber pencemaran.
Deposisi basah ialah turunnya asam dalam bentuk hujan. Hal ini terjadi apabila asap di dalam udara larut di dalam butir-butir air di awan. Jika turun hujan dari awan tadi, maka air hujan yang turun bersifat asam. Deposisi asam dapat pula terjadi karena hujan turun melalui udara yang mengandung asam sehingga asam itu terlarut ke dalam air hujan dan turun ke bumi. Asam itu tercuci atau wash out. Deposisi jenis ini dapat terjadi sangat jauh dari sumber pencemaran.
Beberapa penyebab hujan asam diantaranya :
1. Pada dasarnya Hujan asam disebabkan oleh 2 polutan udara, Sulfur Dioxide (SO2) dan nitrogen oxides (NOx) yang keduanya dihasilkan melalui pembakaran. Akan tetapi sekitar 50% SO2 yang ada di atmosfer diseluruh dunia terjadi secara alami, misalnya dari letusan gunung berapi maupun kebakaran hutan secara alami. Sedangkan 50% lainnya berasal dari kegiatan manusia, misalnya akibat pembakaran BBF, peleburan logam dan pembangkit listrik. Minyak bumi mengadung belerang antara 0,1% sampai 3% dan batubara 0,4% sampai 5%. Waktu BBF di bakar, belerang tersebut beroksidasi menjadi belerang dioksida (SO2) dan lepas di udara. Oksida belerang itu selanjutnya berubah menjadi asam sulfat.
2. NOx juga berasal dari aktifitas jasad renik yang menggunakan senyawa organik yang mengandung N. Oksida N merupakan hasil samping aktifitas jasad renik itu. Di dalam tanah pupuk N yang tidak terserap tumbuhan juga mengalami kimi-fisik dan biologik sehingga menghasilkan N. Karena itu semakin banyak menggunakan pupuk N, makin tinggi pula produksi oksida tersebut.
3. Hujan asam juga dapat terbentuk melalui proses kimia dimana gas sulphur dioxide atau sulphur dan nitrogen mengendap pada logam serta mongering bersama debu atau partikel lainnya.

Terjadinya hujan asam harus diwaspadai karena dampak yang ditimbulkan bersifat global dan dapat menggangu keseimbangan ekosistem. Hujan asam memiliki dampak tidak hanya pada lingkungan biotik, namun juga pada lingkungan abiotik, antara lain :
a) Danau
Kelebihan zat asam pada danau akan mengakibatkan sedikitnya species yang bertahan.

b) Tumbuhan dan Hewan
Hujan asam yang larut bersama nutrisi didalam tanah akan menyapu kandungan tersebut sebelum pohon-pohon dapat menggunakannya untuk tumbuh. Serta akan melepaskan zat kimia beracun seperti aluminium, yang akan bercampur didalam nutrisi. Sehingga apabila nutrisi ini dimakan oleh tumbuhan akan menghambat pertumbuhan dan mempercepat daun berguguran, selebihnya pohon-pohon akan terserang penyakit, kekeringan dan mati.

c) Korosi
Hujan asam juga dapat mempercepat proses pengkaratan dari beberapa material seperti batu kapur, pasirbesi, marmer, batu pada diding beton serta logam. Ancaman serius juga dapat terjadi pada bagunan tua serta monument termasuk candi dan patung. Hujan asam dapat merusak batuan sebab akan melarutkan kalsium karbonat, meninggalkan kristal pada batuan yang telah menguap. Seperti halnya sifat kristal semakin banyak akan merusak batuan.

d) Kesehatan Manusia
Dampak deposisi asam terhadap kesehatan telah banyak diteliti, namun belum ada yang nyata berhubungan langsung dengan pencemaran udara khususnya oleh senyawa Nox dan SO2. Kesulitan yang dihadapi dkarenakan banyaknya faktor yang mempengaruhi kesehatan seseorang, termasuk faktor kepekaan seseorang terhadap pencemaran yang terjadi. Misalnya balita, orang berusia lanjut, orang dengan status gizi buruk relatif lebih rentan terhadap pencemaran udara dibandingkan dengan orang yang sehat.
Usaha untuk mengendalikan deposisi asam ialah menggunakan bahan bakar yang mengandung sedikit zat pencemae, menghindari terbentuknya zat pencemar saar terjadinya pembakaran, menangkap zat pencemar dari gas buangan dan penghematan energi.

a. Bahan Bakar Dengan kandungan Belerang Rendah
Kandungan belerang dalam bahan bakar bervariasi. Penggunaan gas asalm akan mengurangi emisi zat pembentuk asam, akan tetapi kebocoran gas ini dapat menambah emisi metan. Usaha lain yaitu dengan menggunakan bahan bakar non-belerang misalnya metanol, etanol dan hidrogen.



b. Mengurangi kandungan Belerang sebelum Pembakaran
Kadar belarang dalam bahan bakar dapat dikurangi dengan menggunakan teknologi tertentu.

c. Pengendalian Pencemaran Selama Pembakaran
Beberapa teknologi untuk mengurangi emisi SO2 dan Nox pada waktu pembakaran telah dikembangkan. Slah satu teknologi ialah lime injection in multiple burners (LIMB).

d. Pengendalian Setelah Pembakaran
Zat pencemar juga dapat dikurangi dengan gas ilmiah hasil pembakaran. Teknologi yang sudah banyak dipakai ialah fle gas desulfurization (FGD). Cara lain ialah dengan menggunakan amonia sebagai zat pengikatnya sehingga limbah yang dihasilkan dapat dipergunakan sebagi pupuk.

e. Mengaplikasikan prinsip 3R (Reuse, Recycle, Reduce)
Hendaknya prinsip ini dijadikan landasan saat memproduksi suatu barang, dimana produk itu harus dapat digunakan kembali atau dapat didaur ulang sehingga jumlah sampah atau limbah yang dihasilkan dapat dikurangi.


BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Hujan asam didefinisikan sebagai segala macam hujan dengan pH di bawah 5,6. Hujan secara alami bersifat asam (pH sedikit di bawah 6) karena karbondioksida (CO2) di udara yang larut dengan air hujan memiliki bentuk sebagai asam lemah. Jenis asam dalam hujan ini sangat bermanfaat karena membantu melarutkan mineral dalam tanah yang dibutuhkan oleh tumbuhan dan binatang.
Hujan asam disebabkan oleh belerang (sulfur) yang merupakan pengotor dalam bahan bakar fosil serta nitrogen di udara yang bereaksi dengan oksigen membentuk sulfur dioksida dan nitrogen oksida. Zat-zat ini berdifusi ke atmosfer dan bereaksi dengan air untuk membentuk asam sulfat dan asam nitrat yang mudah larut sehingga jatuh bersama air hujan.
Secara sedehana, reaksi pembentukan hujan asam sebagai berikut:

Pada dasarnya Hujan asam disebabkan oleh 2 polutan udara, Sulfur Dioxide (SO2) dan nitrogen oxides (NOx) yang keduanya dihasilkan melalui pembakaran.
Adapun beberapa dampak yang ditimbulkan oleh hujan asam antara lain Kelebihan zat asam pada danau akan mengakibatkan sedikitnya species yang bertahan, Hujan asam yang larut bersama nutrisi didalam tanah akan menyapu kandungan tersebut sebelum pohon-pohon dapat menggunakannya untuk tumbuh, korosi dan menyebabkan terganggunya kesehatan manusia.

Usaha untuk mengendalikan deposisi asam ialah menggunakan bahan bakar yang mengandung sedikit zat pencemae, menghindari terbentuknya zat pencemar saar terjadinya pembakaran, menangkap zat pencemar dari gas buangan dan penghematan energi.



DAFTAR PUSTAKA

Anonim 1. 2008. Hujan Asam. Error! Hyperlink reference not valid.
Anonim 2 . 2008. Mengungkap Terjadinya Hujan Asam. http://www.menlh.go.id/ popup.php?cat=17&id=2671
Anonim 3 .2008. Penyebab, Dampak dan Upaya Pengendalian Hujan Asam. http://www.wikimu.com/News/ DisplayNews.aspx?id=4968&post=18

Sabtu, 05 Juli 2008


Antara OSPEK & MABIM


Mmm... Mabim ya? Apa sih yang disebut Mabim? Buat yang udah jadi mahasiswa pasti tau dong mabim itu apa. Sebenarnya Mabim itu sama seperti OSPEK (oreantasi pengenalan kampus), buat yang mahasiswa baru sebenarnya sah – sah aja sih kalo gak ikut ospek or Mabim (masa bimbingan) ini, hanya saja buat Mahasiswa yang ingin ngembangin kemampuan berorganisasinya (kalo waktu SMA mungkin yang aktif di OSIS or MPK kali ya) Mabim dan OSPEK itu perlu. OSPEK or mabim ini diselenggarakan buat penerimaan anggota baru . Sebenarnya sih kalo menurut aq sendiri meskipun Qta gak berminat ikut organisasi di kampus ikut OSPEK or Mabim itu perlu, karena dalam OSPEK ini Qta yang gak tau apapun tentang kampus yang Qta pilih, dikenalkan dengan dunia kampus yang emang beda banget ma dunia SMA.

Namanya juga Masa Bimbingan, Mkanya didalam Mabim itu sendiri sebenarnya para senior or Mahasiswa lama seharusnya mngenalkan seperti apa jurusan dan budaya yang ada di jurusan tersebut. Namun seringkali OSPEK atau Mabim dijadikan ajang perpeloncoan sehingga banyak yang gak setuju juga sama yang namanya Mabim.

Waktu Aq mulai masuk Universitas, jujur Aq sebenarnya juga agak tegang gara-gara yang namanya OSPEK dan Mabim ini. Secara Kalo ngeliat kebelakang waktu Aq masih SMP or SMA yang namanya MABA tuh pada pake kemeja kotak-kotak, rambut dikucir dua dengan pita warna-warni, pake tas yang terbuat dari karung goni (itu lho karunng buat beras yang warnanya coklat, tapi kadang –kadang ada juga sih yang pake karung yang buat terigu gitu), dll yang macem – macem deh. Tapi emang mengikuti perkembangan Zaman juga deh, seiring banyaknya perubahan –perubahan OSPEK dan Mabim pun berkembang juga.

Mabim dan OSPEK tidak lagi menyuruh yang macem –macem (walau pun mungkin masih ada sih yang nyuruh ini itu) atau perpeloncoan dan kekerasan. Jadi Buat calon Para Mahasiswa Baru yang bentar lagi mau masuk ke jenjanng Universitas dan Perguruan tinggi jangan takut buat ikutan Mabim atau OSPEk.

Emang sih OSPEK ataupun Mabim ini tidak sepenuhnya lepas dari yang namanya kekerasan ( ya... tergantung orang mengartikan batas kekerasan itu sampai mana). Waktu aq OSPEk kurang lebih sekitar 2 tahun yang lalu, aq seneng karena emang gak ada hal yang menurutku udah keterlaluan banget. Di OSPEk itu aq dikenalkan dengan dunia mahasiswa yang harus berfikiran kritis terhadap masalah – masalah yang ada, kemudian tentang manajemen waktu yang baik agar bisa selaras antara kuliah dan organisasi, tentang potensi diri, team work, leadership, dan yang paling penting aq jadi mengerti kenapa mahasiswa selalu berdemo. Ketika SMA aq selalu bertanya-tanya buat apa sih Mahasiswa berdemo? Sampai mengorbankan nyawa juga. Akhirnya aq dapat jawabannya, Para Mahasiswa ini berdemo karena mereka peduli pada rakyat, PTN atau Universitas mendapatkan subsidi dari pemerintah yang merupakan pajak dan pembayaran –pembayaran lainnya dari rakyat kepada pemerintah. Jadi Mahasiswa berpendapat kalo mereka dapat kuliah di perguruan tinggi ini karena uang dari rakyat juga, lalu apa yang bisa dilakukan untuk membalasnya? Yaitu dengan cara menyuarakan aspirasi rakyat ( bener gak sih? Wah buat para aktivis maaf ya kalo ada salah – salah kate).

Meskipun di sela – sela semua itu Qta sering tegang dengan yang namanya TATIB (Tata Tertib). TATIB ini sebenarnya adalah panitia dari OSPEK yang emang bertujuan mendisiplinkan para Maba, ketika Qta OSPEK Qta dikasih berbagai tugas misalnya disuruh bawa makan, resume, atau yang lainnya nah si TATIB inilah yanng mengontrol tugas tersebut, Qta ngerjain tau gak tugas tersebut, Patuh gak ama tata tertib yang udah dibikin para panitia. Dan emang para TATIB ini dibuat segarang dan seseram mungkin agar Maba sebagai orang baru di kampus tersebut mempunyai sopan santun dan disiplin dalam mengikuti rangkaian OSPEK itu ( sebenarnya kalo udah kenal, TATIB tu pada baek kok, he,,,he....). TATIB ini yang biasanya yang suka marah- marah ma MABA, Ngebentak – bentak kalo emang ada yang ngelakuin kesalahan). Kebanyakan yang milih sebagai TATIB buat di kepanitian OSPEK adalah mereka yang ngerasa ingin banget ngelakuin apa yang pernah mereka terima sebelumnya, yaitu tadi ngebentak-bentak dan marah-marah pada Maba. Dari kelakuaan or tindakan TATIB inilah yang biasanya menimbulkan adanya rasa kekerasan atau perpeloncoan dari Maba ke panitia. Tapi kalo diselami lebih jauh sebenarnaya yang mereka lakukan buat kebaikan diri maba sendiri lho.

Tapi seperti apa bentuk dan tindakan TATIB itu sendiri disesuaikan dengan kebutuhan kok ( kalo di kampus aq sih gitu). Di kampus aq ini 1 hari penerimaan universitas, lalu 2 hari adalah OSPEK di fakultas, tapi ternyata semua itu belum berakhir masih ada yang namanya mabim jurusan......

Wah... Kok banyak banget ya?? Ini juga sesuai kebutuhan, Di 1 hari penerimaan Universitas ini Qta dikenalin sama BEMU (BEM tingkat Universitas), BPMU (BPM tingkat Universitas), macem –macem ekstrakulikuleer atau lebih dikenal dengan sebutan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa). Dalam penerimaan ini emang lebih umum tentang universitas itu sendiri. Sedangkan 2 hari Ospek fakultas adalah mengenal lebih jauh tentang Fakultas yang Qta masuki ( ya itu tadi yang udah ditulis diatas sebelumnya). Sedangkan Mabim jurusan itu sifatnya lebih spesifik lagi. Meskipun Masih tetap ada yang namanya TATIB ( kalo di jurusan aq sih namanya jadi satdis (satuan disiplin), kadang – kadang kalo lagu keseleo lidahnya atau lagi kesel namanya jadi sadis ..... he... he... sory tapi kadang – kadang suka jadi banyolan anak - anak jadi gitu ).

Kalo di OSPEK fakultas Qta bakal bisa kenal banyak temen –temen baru dari jurusan laen + segala macem materi yang dikasih sebagai dasar memasuki fakultas tersebut. Maka di Mabim jurusan ini aq ngerasa lebih ngenal temen – temen satu angkatan. Qta jadi lebih deket, dan banyak banget yang dapat dipelajari dari Mabim tersebut, karena ternyata banyak hal – hal yang gak akan diajarin para dosen tapi ada di Mabim ini. Emang sih manfaatnya gak langsung kerasa, kaya aq baru ketika semester tigaan ternyata manfaat dari apa yang pernah Qta dapet dan Qta lakuin pada saat mabim sangat membantu. Bahkan sekarang ini kadang – kadang dosen malah mengatakan “ kalian udah diajarinkan pas mabim, jadi saya tidak akan ngasih tau lagi caranya seperti apa”, Nah lho!! Gimana dong kalo uadah gitu...? beruntunglah yang ikutan mabim. Lagian dari Mabim ini Qta lebih banyak kenal dengan kakak- kakak dan para senior, jadi bis pinjem masteran buat kuliah + cari – cari pacar kali....( siapa tau ternyata ada kakak – kakak yang diam –diam naksir jadi kan lebih kenal ma angkatan atas Qta juga, he...he...)

Aq ikut Mabim jurusan kurang kebih sekitar 4 bulan pada semester satu. Emang sih lama banget, tapi biasanya mabim tersebut diadain tipa hari sabtu, seminggu sekali. Karena itu awal – awal masuk kuliah tiap hari sabtu aq pasti dianterin ke kampus jam 5 subuh. Kenapa pagi banget karena Qta masuk pukul enam, sedangkan Qta satu angkatan harus kumpul buat mempersiapkan diri dan mastiin kalo tugas – tugas yang harus dibawa dan selesai hari itu emang udah selesai dan dibawa. Qta juga harus tau berapa jumlah Qta yang ikut, pokoknya harus bener – bener disiapin banget deh... termasuk juga mental Qta biar Qta gak ngelakuin kesalahan yang dapat nyebabin Qta seangkatan harus ngebayar hutang Qta. Sebenarnnya sih walaupun Qta udah ngerasa prefer banget dan ngerasa gak ngelakuin kesalahan tapi ternyata pas nyampe depan gedung sendiri dan ketemu sama Satdis pasti aja ada kesalahan. Alhasil Qta harus ambil posisi. Sesuai dengan kesepakatan 1 kesalahan yang Qta buat dibayar dengan 10 hitungan push up buat cowok dan banding buat cewek. Tebak berapa banyak kesalahan atau hutang yang Qta buat tiap Mabim, kurang lebih 7. Jadi total kesalahan yang Qta buat adalah......

Aq gak akan nyesel ikut serangkaian acara Mabim yang panjang itu, karena semua itu berguna banget. Qta selalu disuruh bikin resume dari setiap materi yang Qta dapet pada mabim sebelumnya, meskipun melelahkan harus nnulis resume dari materi yang lumayan banyak, tapi semua itu ternyata ada hikmahnya di perkuliahan Qta ternyata kadang – kadang harus membuat laporan dengan tulis tangan jaditangan Qta udah dilatih menulis cepat pas Mabim kan ( he..he....he.. biasa kadang – kadanng Qta bikin resume masih pake SKS (Sistem Kebut Semalam) tepat pada malam sabtunya, begitu juga sama bikin laporan. Jangan ditiru ya....). Lalu Olga setiap Mabim, wah olga kan emang bagus buat kesehatan, Dan Sumpah deh.... gara – gara olga rutin itu perutku jadi datar alias langsinng, he...he... bukan bermaksud kalo ikut olga itu Cuma buat ngurusin badan, tapi olga itu emang penting bukan?? Selain fisik Qta kuat, Qta juga jadi fresh dan sehat.

Disamping semua itu yang pastinya mabim bikin Qta satu Angkatan kompak dan makin deket dan kenal lagi. WE ARE ONE UNTIL FOREVER..........

Intinya dengan ikut serangkaian acara OSPEK atau Mabim itu gak ada ruginya kok, karena Qta dapet apa yang gak akan dikasih oleh dosen dalam setiap pertemuan di mata kuliahnya. Dengan belajar berorganisasi di wilayah kampus itu bisa jadi sebuah bekal dan penglaman yang bisa Qta bawa ke tempat Qta kerja kelak. Positif thinking aja ma yang Namanya OSPEK atau Mabim, Nikmati setiap rangkaian acaranya. to be continued


Kamis, 06 Desember 2007

supernatural

The supernatural.....

Supernatural..... ni serial favorit Q sekarang.....ceritanya tentang perburuan dua orang kakak-beradik buat mecahin misteri yang terjadi 22 tahun yang lalu....

Ceritanya berawal dari Ayah mereka yang tiba2 aja ngilang... lalu dean mengajak adiknya,sam buat nyari sang ayah dan nerusin berburu hantu or iblis dan sebangsanya gt... pokoknya perburuan mereka tuh... seru abizz

petualangan mereka buat nyari ayahnya, berburu hantu sebangsanya itu, 'n ngungkapin apa yang terjadi 22 tahun yang lalu, penyebab kematian ibunya 'n pacarnya sam bikin ceritanya menarik...

Apalagi pas terungkap kalo ternyata si iblis yang mereka buru selama ini (penyebab kematian ibu mereka) punya rencana buat sam, yang punya kekuatan (cenayang) dan orang2 kayak sam lainnya buat dijadiin prajuri2 iblis buat perang melawan manusia....

wah-wah-wah.... jadi penasaran ama akhir ceritanya....

Kalo sekarang yang diputer di indonesia sih dah nyampe season 2..... padahal aslinya dah nyampe season 3.....

so.. what next will be happend???

apa mungkin sam bakalan jadi jahat???
apa bisa dean ngebunuh sam kalo seandainya sam beneran jadi jahat, sesuai permintaan terakhir ayahnya???

makanya yuk... nonton supernatural.....